Resep Sambal Bajak

Resep-cara-membuat-sambal-bajak
Sambal adalah menu favorit yang banyak diminati orang. Rasanya tak lengkap bila menikmati makanan tanpa sambal. Sudah bukan rahasia lagi, kenikmatan sambal mampu membangkitkan nafsu dan selera makan seseorang.

Menu masakan Indonesia banyak dilengkapi dengan berbagai jenis sambal. Salah satunya yang banyak disukai adalah Sambal Bajak. Sambal ini berasal dari daerah Jawa Tengah.

Ingin tahu resep dan cara membuat Sambal Bajak? Langsung disimak saja yuk!

Bahan: 
1 buah tomat, potong-potong
2 lembar daun salam
2 cm Iengkuas, memarkan
1/4 sendok teh garam
3/4 sendok teh gula merah sisir
1 sendok makan air asam (dari 1/2 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air)
5 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:
8 buah cabai merah keriting
5 buah cabai rawit merah
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 sendok teh terasi, bakar

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum.
2. Tambahkan tomat. Aduk sampai Iayu.
3. Masukkan garam, gula merah, dan air asam. Masak sampai matang.

Sambal ini enak dinikmati bersama menu masakan lainnya seperti masakan Ayam Goreng, Tempe Goreng, atau masakan lainnya.

Share:

Artikel Terkait: